12 Maret 2011

The Shaolin

Agak kecele. Melihat Andy Lau dan Jacky Chen jadi bintang film ini, saya berharap hal luar biasa. Terbayang film yang solid, indah, dan mungkin agak lucu.

Ternyata tidak. Kisah seorang jenderal yang jadi biksu ini agak mengecewakan. Ceritanya agak lemah dan kedodoran. Penokohan dan pengembangan karakternya nanggung. Aksi perkelahiannya juga tak istimewa.

Bisa saja penilaian di atas tak sepenuhnya obyektif. Buruknya terjenahan mungkin ikut berpengaruh. Tapi satu hal pasti emosi kita tak ikut terbangun bersama beranjaknya alur cerita. Persaingan sang jenderal dan sang adik yang jadi jejer utama cerita juga terasa agak berlebihan dan luput mengembangkan sisi manusiawi para tokohnya.

Kalau nonton di bioskop rasanya saya akan keluar dengan agak kecewa. Dalam skala A samapai D rasanya film ini hanya layak nilai B-.(*)
Powered by Telkomsel BlackBerry®

Tidak ada komentar: