04 November 2009

Namaku Angkoro

namaku angkoro
jariku mencengkram kanan kiri
teleponku tersambung setiap kali
bidak bidak dijajarkan
bidak bidak diarahkan
bidak bidak dimanfaatkan

uang, uang, uang
kusebar ke kanan kiri
kuselipkan ke laci jaksa
kujejalkan ke saku polisi
kusodorkan ke meja hakim
hukum pun menjadi milikku
bebas kuatur semauku

namaku angkoro
halo?(*)

Tidak ada komentar: